angkasa-Online.com
22 Desember 2008
Para calon penumpang Lion Air yang beruntung terbang dengan tujuan Banda Aceh, Medan, Padang, Palembang, Pekanbaru, Jogjakarta, Surabaya, Balikpapan, Banjarmasin, Makasar, Manado serta Denpasar, akan menikmati fasilitas pesawat baru fresh from the Oven B 737-900 ER.
Dibulan Desember 2008 ini, Lion Air sengaja mendatangkan 5 (lima) pesawat baru B 737-900 ER guna mengantisipasi lonjakan penumpang dalam rangka liburan, Natal dan Tahun Baru. Hadirnya 5 (lima) pesawat ini berarti hingga akhir tahun ini, Lion Air sudah mengoperasikan sebanyak 17 (tujuh belas) pesawat B 737-900 ER dari 178 pesawat yang dipesan oleh Lion Air.
“ Keistimewaan 5 (lima) pesawat ini adalah memiliki radar cuaca yang terbaru (system radar cuaca RDR 4000 dari Honeywell generasi terbaru yang berkemampuan lebih baik dalam mendeteksi guncangan udara dan aktifitas sel badai, penumpang juga akan dibuat nyaman karena kursi dibalut kulit asli kualitas tinggi dengan penampilan lebih mewah dan modern. Bahkan penumpang juga bias menikmati fasiliats hiburan atau tontonan Inflight Entertaintment berupa TV monitor khususnya bagi penumpang dengan penerbangan cukup lama. Pokonya penumpang bakal dibuat nyaman,” ujar Edward Sirait selaku Direktur Umum sambil berpromosi.
Pada tahun-tahun mendatang, Lion Air dan Wings Air akan terus mendatangkan pesawat baru untuk peremajaan armada seperti B 737-900 ER dan ATR 72/500 atau 600. Pesawat-pesawat tersebut akan digunakan dan dioperasikan untuk melayani penumpang rute-rute dalam negeri yang saat ini belum seluruhnya terlayani serta rute-rute regional/negara tetangga.
Hingga akhir tahun ini, Lion Air dan Wings Air akan mengoperasikan 49 pesawat terdiri dari tipe B 737-900 ER, B 737-400, B 737-300, Boeing MD – 90, Boeing MD-82 serta DASH 8. (DN.Yusuf)
Sumber Berita dan Foto: http://www.angkasa-online.com/read/news/855/pesawat.gress.lion.air.siap.manjakan.penumpang
Senin, 22 Desember 2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar